Enjoy your life !!!





Senin, 01 Oktober 2012

RPP MATEMATIKA KELAS 6 SD DENGAN MODEL PBI

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )

Sekolah                       : SD SOLUSI MASALAH
Kelas / Semester          : IV ( Empat ) / II ( dua )
Mata Pelajaran            : Matematika
Alokasi Waktu            : 2 X 35 menit

A.      Standar Kompetensi
6. Menggunakan pecahan dalam pemecahan masalah
B.       Kompetensi Dasar
6. 3  Menjumlahkan pecahan

C.      Indikator  
·      Mengenal konsep penjumlahan 2 pecahan berbeda penyebut.
·      Menentukan hasil penjumlahan 2 pecahan berbeda penyebut.

D.      Tujuan Pembelajaran
·         Dengan diskusi kelompok siswa dapat menemukan cara menjumlahkan
pecahan berbeda penyebut.
·         Secara kelompok dan individu siswa dapat menentukan hasil penjumlahan 2
pecahan berbeda penyebut. 
E.       Materi Ajar
Penjumlahan pecahan berbeda penyebut. 
Materi prasyarat yang harus dikuasai siswa :
a)  Mengenal pecahan
b)  Mengenal istilah pembilang dan penyebut
c)  Mengenal pecahan senilai
d)  Menjumlahkan 2 pecahan berpenyebut sama

Pecahan merupakan bagian dari keseluruhan.
Dalam bilangan pecahan dikenal pecahan-pecahan senilai,artinya pecahan-pecahan tersebut mempunyai nilai yang sama meskipun dituliskan dalam bentuk pecahan yang berbeda. 

Penjumlahan Pecahan
aturan penjumlahan pecahan yang berpenyebut sama sebagai berikut :
Penjumlahan pecahan yang berpenyebut sama dilakukan dengan menjumlahkan pembilang-pembilangnya. Sedangkan penyebutnya tidak dijumlahkan.

penjumlahan pecahan yang penyebutnya berbeda? Tentu saja dilakukan dengan mengubah ke bentuk pecahan lain yang senilai sehingga penyebutnya menjadi sama. aturan penjumlahan pecahan yang berbeda penyebutnya.
1.      Samakan penyebut dengan KPK kedua bilangan (mencari bentuk pecahan yang senilai).
2.      .Jumlahkan pecahan baru seperti pada penjumlahan pecahan berpenyebut sama.



F.       Model/Metode Pembelajaran
a.  Model Pembelajaran: PBI
b.  Metode pembelajaran: tanya jawab, diskusi, dan penugasan.
G.      Langkah-langkah kegiatan pembelajaran 
a.  Pendahuluan ( 10 menit )
·         Guru memberikan salam, berdoa bersama ,dan absensi
·         Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan pokok-pokok materi yang akan dipelajari.
·         Apersepsi, yaitu melalui tanya jawab guru mengingatkan kembali tentang: pecahan dan lambangnya, istilah pembilang dan penyebut, pecahan senilai, dan penjumlahan 2 pecahan sama penyebut. 
b.  Kegiatan Inti ( 50 menit )
Eksplorasi
·           Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
·           Siswa bekerja dalam kelompok kecil beranggotakan 4 sampai 5 siswa.
·           Siswa bekerja dalam kelompok menyelesaikan permasalahan yang diajukan guru dalam lembar permasalahan. Ada 3 permasalahan setara yang akan dibahas siswa dalam kelas. Masing-masing kelompok membahas 1 permasalahan.
Elaborasi
·           Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk berfikir dan bertindak menurut cara masing-masing  dan guru berperan sebagai fasilitator.
·           Siswa berdiskusi menyelesaikan permasalahan dengan anggota kelompok.
·           Guru berkeliling untuk mengamati, memotivasi dan memfasilitasi serta membantu siswa yang memerlukan bantuan.
·           Siswa mempresentasikan hasil pekerjaan / penyelesaian masalah dan alasan atas jawaban permasalahan di depan kelas. Kelompok yang lain menanggapi atau mengkomunikasikan hasil kerja kelompok yang mendapat tugas yang sama.
Konfirmasi
·           Guru memberi penguatan terhadap jawaban siswa, yaitu dengan mengacu pada jawaban siswa dan  melalui tanya jawab membahas penyelesaian masalah yang seharusnya.
·           Mengacu pada penyelesaian jawaban siswa, guru dan siswa membuat penegasan atau kesimpulan cara menjumlahkan 2 pecahan berpenyebut beda.
c.  Penutup ( 10 menit )
·         Guru dan siswa membuat penegasan atau kesimpulan cara menentukan hasil penjumlahan 2 bilangan berbeda penyebut . 
·         Guru mengadakan refleksi dengan menanyakan kepada siswa tentang: hal- hal yang dirasakan siswa,  materi yang belum dipahami dengan baik, kesan dan pesan selama mengikuti pembelajaran.
·         Siswa mengerjakan tugas-tugas yang diberikan guru. 

H.      Media/Alat dan Sumber Belajar 
a.  Lembar permasalahan
b.  Lembar tugas
c.  Buku matematika untuk kelas IV
I.         Penilaian
a.       Penilaian proses pembelajaran, pada pembelajaran berdasarkan masalah dengan diskusi kelompok


NO
Nama kelompok
Perilaku
skor
keterangan
Tanggung jawab
kerjasama
kedisiplinan
kejujuran
1
A






2
B






3
C







Catatan :
1.      Kolom perilaku diisi dengan angka sebagai berikut :
1 = sangat kurang,  2 = kurang,  3 = cukup,  4 = baik,  5 = amat baik
2.      Skor maksimum  = 20
3.      Total skor : skor perolehan x 100
  skor maksimal
b.     
1.                     

2.

Salatiga 28 September 2012

Dosen pembimbing                                                                             Mahasiswa

                                                                                                            Wisnu Kusuma Aji
                                                                                                             292009196

                       
                                                                               

Lampiran RPP
1.  Lembar Permasalah untuk Didiskusikan oleh Kelompok
a.  Lembar Permasalahan 1
Lembar Permasalahan 1
Sebuah keluarga terdiri dari Ayah, Ibu, Marno, dan Anita. Mereka mempunyai dua buah ‘telur dadar’ untuk sarapan pagi. Telur dadar yang pertama dibagi secara merata. Kemudian Ibu membagi ‘telur dadar’ kedua menjadi empat bagian juga, tapi kemudian Ibu berkata: “Terimakasih, Ibu sudah kenyang. Kalian bisa membagi bagian Ibu untuk kalian  bertiga”. Namun Anita menolak: “Tidak, ini sudah cukup untukku.” Anita kemudian memberikan pada Marno dan berkata: “Kamu bagi sama dengan Ayah bagian Ibu ini.”  Berapa bagian ‘telur dadar  yang diterima masing-masing orang?

b.  Lembar Permasalahan 2
Lembar Permasalahan 2
Sebuah keluarga terdiri  dari Ayah, Ibu, dan Salsa. Untuk sarapan pagi, mereka mempunyai dua buah ‘Telur dadar’. Telur dadar yang pertama dibagi secara merata. Kemudian Ibu membagi ‘Telur dadar’ kedua menjadi tiga bagian juga, tapi kemudian Ibu berkata: “Terimakasih, Ibu sudah kenyang separuh  bagian Ibu untuk ayah saja”. Kemudian ibu memberikan pada Ayah separuh bagiannya dari ‘Telur dadar’ kedua. Dengan senang hati ayah menerima  separuh bagian ibu tadi. Berapa bagian  ‘telur dadar’ yang diterima masing-masing orang?

c.  Lembar Permasalahan 3
Lembar Permasalahan 3
Sekelompok anak yang terdiri dari  Badu, Rais, Eka, Ernin, Resti, dan Arsya. Mereka mempunyai dua  buah ‘Telur dadar’. Telur dadar yang pertama dibagi secara merata. Kemudian Ernin membagi ‘Telur dadar’ kedua menjadi enam bagian juga, tapi kemudian Ernin berkata: “Aduh, saya sudah kenyang bagian saya untuk Badu saja karena dia paling suka ‘Telur dadar’. Kemudian Resti berkata: ”aku juga sudah kenyang bagian saya untuk Rais dan Eka saja mereka kan laki-laki biasanya suka makan banyak”, kemudian Resti membagi ‘Telur dadar’ bagiannya menjadi dua bagian lalu diberikan pada Rais dan Eka. Dengan senang hati Badu, Rais, dan Eka menerima tambahan ‘Telur dadar’. Berapa bagian ‘Telur dadar’ yang diterima masing-masing anak?

0 komentar: